Mengawali tugas penerbangan, Skadron Udara 52 Lanud Raden Sadjad (RSA) Natuna menggelar doa bersama di Masjid Baitul Amal Hidayah, Skadron Udara 52, Lanud RSA, Senin (22/4/2024).
Doa bersama ini diikuti oleh seluruh personel Skadron Udara 52, termasuk Komandan Pangkalan Udara (Danlanud) Raden Sadjad (RSA) Natuna, Kolonel Pnb Dedy Iskandar, S.Sos., M.M.S., M.Han., Komandan Skadron Udara 52, Mayor Pnb Gatot Prasetyo Adjar Bharoto, M.Han., para Kepala Dinas (Kadis), Komandan Satuan, serta personel lainnya dari unsur penerbang, teknisi dan pendukung.
Doa bersama ini bertujuan untuk memohon keselamatan dan kelancaran dalam setiap penerbangan yang dilakukan oleh Skadron Udara 52.
Kegiatan doa bersama ini merupakan tradisi rutin yang dilakukan oleh Skadron Udara 52 sebagai bentuk rasa syukur dan pengingat kepada seluruh personel untuk selalu mengedepankan keselamatan dalam setiap pelaksanaan tugas.