Home Berita Persiapkan Peliputan Latihan Jalak Sakti, Asops Kaskoopsud I Pimpin Rapat Bersama Dispenau dan Media

Persiapkan Peliputan Latihan Jalak Sakti, Asops Kaskoopsud I Pimpin Rapat Bersama Dispenau dan Media

by penkoopsud1
0 comment

Jakarta, Penkoopsud I. Asops Kaskoopsud I Kolonel Pnb R. Endri Kargono, M.Han., pimpin rapat koordinasi teknis tentang rencana peliputan kegiatan Latihan Matra Udara II Jalak Sakti TA. 2024 oleh media televisi nasional, bersama Pgs. Kapen Koopsud I Kolonel Tek Sofan Yusdiananto, S.T., M.P.M., Kasubdispenum dan Kasubdisdokprod Dispenau, Staf Operasi Koopsud I serta Media Kompas TV dan TV One melalui vicon, yang dilaksanakan di Ruang Rapat Sops Makoopsud I. (Jumat, 31-5-2024).

Dalam rapat tersebut Asops Kaskoopsud I mengajak seluruh peserta rapat untuk menyamakan persepsi dan langkah-langkah yang diperlukan dalam pelaksanaan peliputan Latihan Jalak Sakti yang akan digelar di Air Weapon Range (AWR) Lanud Pangeran M. Bun Yamin, Kabupaten Tulang Bawang, Provinsi Lampung pada tanggal 9-11 Juni 2024.

Di dalam rapat vicon tersebut juga dibahas hal-hal terkait rencana kegiatan peliputan dan publikasi yang akan dilakukan oleh Dispenau, Pen Koopsud I, Kompas TV dan TV One. Asops mengharapkan agar publikasi dapat dilakukan semaksimal mungkin untuk memberikan informasi dan wawasan kepada masyarakat tentang tugas dan peran TNI Angkatan Udara, khususnya Koopsud I dalam menjaga kedaulatan wilayah udara Indonesia dari setiap ancaman musuh, serta peran Angkatan Udara dalam pelaksanaan operasi militer selain perang seperti penanggulangan bencana alam dan bantuan kemanusiaan. “Salah satu operasi udara yang akan dilatihkan saat manuver lapangan Jalak Sakti nanti adalah operasi bekal ulang berupa penerjunan CDS (Cargo Delivery System) dari pesawat C130 Hercules Skadron Udara 31, sama seperti saat kita melaksanakan bantuan kemanusiaan ke Gaza”, ujar Asops.

Dalam kesempatan tersebut, Pgs Kapen Koopsud I juga menyampaikan pentingnya kerjasama yang baik antara awak media Kompas TV dan TV One dengan jajaran Penerangan TNI-AU, baik Dispenau, Pen Koopsud I, dan Pen Lanud setempat agar setiap momen penting kegiatan latihan dapat terdokumentasi dengan baik.

 

Rekomendasi untuk Anda