Jakarta, Penkoopsud I. Sahli Bidang Meteo Koopsud I Kolonel Lek Bima Aryasena H.K., memimpin Upacara Bendera mingguan di Koopsud I, bertempat di Lapangan Upacara Makoopsud I, Senin, (10/6/2024).
Upacara Bendera yang dilaksanakan setiap hari Senin diikuti seluruh personel Makoopsud I ini, diharapkan dapat meningkatkan kinerja yang maksimal serta menjaga semangat kebersamaan dalam setiap tugas yang diemban.
Dalam pelaksanaan upacara ini bertindak selaku Komandan Upacara adalah Mayor Lek Khofip Dururudin, A.Md.. yang sehari-hari menjabat sebagai Kasihar Puskodal Koopsud I, dengan Perwira Upacara (Paup) adalah Letttu Lek Kornel E.H. yang menjabat Ps Kasubsialpalsarval Laiklambangja Koopsud I.
Setelah Upacara, kegiatan dilanjutkan dengan latihan Peraturan Baris Berbaris (PBB), yang bertujuan untuk meningkatkan kedisiplinan, kekompakan, dan kecintaan terhadap Tanah Air.