Pen Koopsud I, Jakarta. Inspektur Koopsud I Marsma TNI Arifaini Nur Dwiyanto, M. Han., selaku Inspektur Upacara (Irup) memimpin jalannya Upacara Bendera 17-an yang berlangsung di Lapangan Upacara Makoopsud I, Jakarta, Senin (19/06/2023).
Pada kesempatan itu Ir Koopsud I membacakan amanat Pangkoopsudnas. Melalui amanatnya Pangkoopsudnas berpesan, dalam menyambut pesta demokrasi di tahun 2024 seluruh prajurit agar tetap berpegang teguh pada prinsip yang dilandasi dengan jiwa Sapta Marga, Sumpah Prajurit, Delapan Wajib TNI, sehingga mampu menjaga netralitas TNI dengan tidak terlibat politik praktis dalam bentuk apapun.
“Jaga dan terus tingkatkan soliditas antar satuan TNI, seiring dengan sinergitas TNI-PoIri bersama elemen bangsa lainnya, guna mewujudkan berbagai agenda pembangunan nasional yang berkesinambungan. Waspada dan hindari segala bentuk ancaman yang dapat memecah belah TNI dan Polri,” tegas Pangkoopsudnas.
Pangkoopsunas juga meminta seluruh prajurit untuk memiliki dedikasi, disiplin, loyalitas, semangat, dan terus mengasah kemampuan diri untuk menjadi semakin profesional dan tangguh namun tetap humanis ditengah-tengah masyarakat serta jangan sekali-kali arogan yang dapat menyakiti hati rakyat.
Upacara Bendera 17an di Makoopsud I dengan Komandan Upacara Letkol Kal Damroh Dalimunthe, S.E diikuti seluruh pejabat dan anggota Makoopsud I berjalan lancar dan khidmat.