Berita milik lanud jajaran koopsud I
Pusat Potensi Dirgantara TNI Angkatan Udara (Puspotdirga TNI AU) menggelar kegiatan Pembinaan Masyarakat Dirgantara di Hanggar Timur Lanud Raden Sadjad (RSA), Natuna, Kepulauan Riau, Selasa (15/4/2025). Kegiatan ini menjadi bagian dari upaya TNI AU dalam meningkatkan pemahaman masyarakat terhadap dunia dirgantara.
Komandan Lanud RSA (Danlanud RSA), Kolonel Pnb I Ketut Adiyasa Ambara, menyampaikan apresiasi atas dukungan Kapuspotdirga dan seluruh peserta yang hadir. Danlanud RSA menegaskan bahwa kegiatan ini mencerminkan komitmen TNI AU dalam mendekatkan diri kepada masyarakat dan membangun kecintaan generasi muda terhadap kedirgantaraan.
Kapuspotdirga TNI AU, Marsma TNI Tyas Nur Adi, dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan program rutin Puspotdirga yang bertujuan memperkenalkan potensi dirgantara, seperti paralayang, paramotor, drone, dan boomerang. Kapuspotdirga berharap para peserta menjadi duta-duta dirgantara di lingkungan masing-masing.
Kegiatan ini juga mencakup ceramah dan praktek lapangan, termasuk praktek penggunaan drone dan boomerang. Hal ini dilakukan untuk menumbuhkan minat dan semangat bela negara melalui potensi dirgantara.
Puspotdirga menyampaikan pentingnya sinergi antara TNI AU, pemerintah daerah, dan masyarakat dalam pembinaan wilayah, khususnya di daerah teritorial Lanud RSA sebagai perpanjangan tangan TNI AU di perbatasan.
Turut hadir dalam kegiatan ini Wakapuspotdirga Kolonel Pnb Iwan Tahandi, S.Sos., Sespuspotdirga Kolonel Sus Kristian Suseno, S.Si., M.Sc., serta sejumlah pejabat Puspotdirga dan Lanud RSA lainnya.
Kegiatan ini mendapat sambutan hangat dari peserta, yang terdiri dari Pramuka Saka Dirgantara, pelajar, komunitas drone, dan Karang Taruna. Mereka sangat antusias saat praktik langsung dengan drone dan boomerang, menunjukkan minat tinggi terhadap dunia dirgantara.