Guna mengontrol kondisi serta kualitas sekolah-sekolah yang ada di bawah Yayasan Ardhya Garini (Yasarini) Lanud Husein Sastranegara, Komandan Husein Sastranegara Kolonel Pnb Alfian, S.E di dampingi Ketua Yasarini Pengurus Cabang Lanud Husein Sastranegara Ny. Annisa Alfian meninjau ke SMA maupun SMK Angkasa Lanud Husein Sastranegara, Senin (06-05-2024). Turut hadir mendampingi Danlanud dalam peninjauan tersebut, Kepala SMA Angkasa Ibu Ruri Septyastuti, S. Sos dan Kepala SMK Angkasa Lanud Husein Sastranegara Ibu Dra Hj. Mimi Maryari M.Si.
Danlanud menyampaikan, pengecekan ruang belajar dan mengajar, ruang praktik, ruang laboratorium serta fasiltas pendukung lainnya di SMA maupun SMK Angkasa Lanud Husein Sastranegara itu bertujuan agar proses belajar mengajar dapat terlaksana dengan baik tanpa adanya hambatan.
Harapannya, lanjut Danlanud, dua sekolah ini bisa menjadi pilihan utama bagi personel Lanud Husein Sastranegara serta masyarakat khususnya yang berada di sekitar Lanud Husein Sastranegara dalam menyekolahkan anak-anaknya karena mutu atau kualitas yang bagus.
“Saya berharap baik SMA maupun SMK Angkasa Lanud Husein Sastranegara terus memacu untuk meningkatkan mutu pelayanan pendidikan sehingga sesuai dengan standar pendidikan nasional,”