Jakarta, Penkoopsud I. Sebagai akhir kegiatan Audit Kinerja Tim Itjenau di Koopsud I, dengan dilaksanakan Exit Briefing yang dipimpin oleh Kepala Staf Koops Udara I Marsma TNI Daan Sulfi, S.Sos., M.Si., M.Han., mewakili Panglima Koops Udara I Marsekal Muda TNI Bambang Gunarto, S.T., M.M., M.Sc. yang berlangsung di ruang rapat Suryadarma, Koopsud I, Jumat (14/7/2023).
Dalam sambutan Pangkoops Udara I yang dibacakan Kaskoops Udara I mengatakan bahwa hasil temuan-temuan yang didapat merupakan upaya memperbaiki kinerja Koopsud I dalam mengelola anggaran negara TA. 2022 dan semester pertama TA. 2023 secara transparan dan akuntabel sehingga semuanya dapat dipertanggung-jawabkan.
“Oleh karena itu, temuan-temuan atau koreksi-koreksi dari Tim Audit Kinerja Itjenau kami terima disertai tekad untuk menindaklanjuti serta memperbaiki segala kekurangan yang ada dengan sebaik-baiknya, demi memajukan Koopsud I di masa yang akan datang,” lanjut, Pangkoops Udara I.
Irutku Itben Itjenau Kolonel Adm Haryono, M.Si. (Han) bertugas sebagai Kepala Tim Audit Kinerja Itjenau yang telah melaksanakan tugasnya selama 5 hari sejak 10 Juli 2023 hingga berakhir hari ini, dengan materi yang diaudit terkait dengan kinerja organisasi, perbedaharaan dan keuangan pada pelaksanaan Program Kerja dan Anggaran TA 2022 dan Semester I TA 2023, serta permasalahan yang menonjol.
Hadir dalam acara exit briefing Tim Audit Kinerja Itjenau, Irkoops Udara I Marsma TNI Arifaini Nur Dwiyanto, M.Han., dan para Asisten, para Sahli dan para Kepala Satuan Kerja Makoops Udara I.