Home Berita Lanud Husein Sastranegara Mengadakan Pendidikan dan Pelatihan Pramuka Saka Dirgantara

Lanud Husein Sastranegara Mengadakan Pendidikan dan Pelatihan Pramuka Saka Dirgantara

Lanud Husein Sastranegara Mengadakan Pendidikan dan Pelatihan Pramuka Saka Dirgantara

by Husein Sastranegara
0 comment

Lanud Husein Sastranegara mengadakan program pendidikan dan pelatihan bagi anggota Pramuka Saka Dirgantara. Acara pembukaan pendidikan dan pelatihan ini dibuka oleh Kepala Dinas Potensi dan Kedirgantaraan (Kadispodirga) Lanud Husein Sastranegara Letkol Pas R. Sandhika R. Wijaya, yang mewakili Komandan Lanud Husein Sastranegara Kolonel Pnb Alfian, S.E., bertempat di kantor staf Disopdirga, Sabtu (22/6/2024).

Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan dan pengetahuan dalam bidang penerbangan serta memperkuat kemandirian anggota dalam berbagai situasi dan kondisi. Lebih dari 54 anggota Pramuka Saka Dirgantara dari seluruh wilayah Bandung, termasuk 39 peserta dari Kota Bandung, 8 dari Kabupaten Bandung, dan 3 dari Kabupaten Bandung Barat, berpartisipasi dalam kegiatan yang diadakan oleh Dispotdirga Lanud Husein Sastranegara Bandung ini.

Dalam sambutannya, Komandan Lanud Husein Sastranegara yang dibacakan oleh Kadispotdirga menyampaikan bahwa para peserta pelatihan Pramuka Saka Dirgantara akan mengikuti serangkaian pengetahuan tentang penerbangan, navigasi udara, teknik pertolongan pertama, dan pengelolaan bivak di alam terbuka.

Lebih lanjut, Danlanud menambahkan bahwa program ini bukan hanya tentang peningkatan keterampilan teknis, tetapi juga mengajarkan nilai-nilai kepemimpinan dan kerja sama tim yang kuat. “Kami berharap kegiatan ini dapat membangun generasi muda yang tangguh dan siap menghadapi tantangan di masa depan,” ujarnya.

Di akhir sambutannya, Danlanud berharap dengan suksesnya kegiatan ini, Pramuka Saka Dirgantara terus mengembangkan program pendidikan dan pelatihan yang bermanfaat bagi pemuda Indonesia, untuk menciptakan generasi masa depan yang lebih berpengetahuan dan berkompeten dalam bidang dirgantara dan kemanusiaan, pungkas Danlanud.

Rekomendasi untuk Anda