Jakarta, Penkoopsud I. Panglima Komando Operasi Udara I (Pangkoopsud I) Marsekal Muda TNI Mohammad Nurdin didampingi Ketua PIA Ardhya Garini Daerah I Koopsud I Ny. Erin Mohammad Nurdin menghadiri puncak Perayaan HUT ke-78 TNI Angkatan Udara yang digelar dalam upacara militer berpusat di Lapangan Dirgantara Akademi Angkatan Udara (AAU), Sleman Yogyakarta, Senin (22 April 2024).
Upacara yang dipimpin oleh Panglima TNI H. Agus Subiyanto, S.E., M.Si., bertindak selaku Inspektur Upacara (Irup) dengan Komandan Upacara (Danup) Kolonel Pnb Taufik Nurcahyanto, S.T., M.Han, M.M., yang sehari-hari menjabat sebagai Kadisops Lanud Abd Saleh, diikuti oleh para Taruna AAU, Para Perwira, Anggota Satpom AU, Wanita Angkatan Udara (Wara), Gabungan Bintara Tamtama, dan anggota PNS Gabungan.
Peringatan HUT ke-78 TNI Angkatan Udara tahun ini mengusung tema *“TNI AU Yang Adaptif, Modern, Profesional, Unggul Dan Humanis Serta Dicintai Rakyat Dalam Menjaga Kedaulatan Nasional”*.
Dalam amanatnya, Jenderal TNI Agus Subiyanto, S.E., M.Si. menyampaikan apresiasi dan penghargaan setinggi-tingginya yang diberikan kepada seluruh prajurit TNI Angkatan Udara atas profesionalitas, dedikasi, dan militansinya dalam setiap pelaksanaan tugas.
Lebih lanjut Panglima TNI juga mengungkapkan rasa bersyukur dan berbangga terhadap capaian prajurit TNI Angkatan Udara yang telah berhasil melaksanakan misi bantuan kemanusiaan ke Palestina baru-baru ini. Misi yang dilaksanakan adalah logistic air drop di jalur Gaza, dengan menggunakan pesawat C-130 J Super Hercules, dalam rangka membantu meringankan beban saudara-saudara kita yang ada di Palestina.
Selain itu Panglima TNI mengatakan bahwa sebagai implementasi dalam menghadapi perkembangan lingkungan strategis yang sangat dinamis, TNI Angkatan Udara secara bertahap telah meningkatkan kemampuan Alutsista dengan mengakuisisi sejumlah Alutsista modern, peningkatan kemampuan Alutsista tersebut menjadikan TNI Angkatan Udara tidak hanya lebih unggul, melainkan juga lebih disegani di kawasan.
Usai pelaksanaan upacara, Perayaan Hari Jadi TNI Angkatan Udara kali ini diramaikan dengan parade kendaraan alutsista milik TNI Angkatan Udara, penampilan Drumband Taruna AAU yang memukau dan Fly Pass beberapa pesawat TNI AU, dan disaksikan oleh keluarga besar prajurit dan PNS TNI AU dan masyarakat Yogyakarta.